Jumat, 30 September 2011

BlackBerry Curve 8520 Gemini, Lebih Murah, Tetap Tampil Mewah

Ponsel besutan vendor asal Canada ini menawarkan harga yang relatif terjangkau. Namun, tetap menyediakan fitur dan fasilitas yang lengkap, tak jauh beda dengan seri sebelumnya.

Secara fisik, BlackBerry 8520 alias Gemini serupa dengan Javelin maupun Tour. Wajar, ketiga seri ini memang berasal dari portofolio di keluarga yang sama, yakni Curve. Hanya, bodi Gemini terlihat lebih mungil ketimbang dua seri sebelumnya.
Perbedaan mencolok di sisi disain adalah material cover, keypad dan layar. Untuk material cover Gemini, bahan yang digunakan merupakan kombinasi plastik lembut dan karet. Alhasil, smartphone ini pun tahan banting.

Di sektor keypad, meski sama seperti Javelin, Tour maupun Bold, sayang, tombol QWERTY Gemini terasa lebih mini dibanding tombol QWERTY seri lainnya.

Soal layar, BlackBerry Gemini memiliki ukuran yang sedikit lebih besar ketimbang Javelin. Yakni, 2.64 inci. Namun, untuk resolusi layar kalah jauh. Gemini hanya 320x240 piksel, sementara Javelin 480x360 piksel. Jenis layar yang digunakan sama, yaitu TFT 65.536 warna.

OS dan Interface

Tak seperti Tour, BlackBerry Gemini masih menggunakan versi sistem operasi lama, yakni v4.6.1, serupa Javelin maupun Bold.

Soal interface, Curve 8520 ini identik dengan handset ber-versi software yang sama dengannya: Javelin dan Bold. Struktur serta ikon menu yang digunakan pun serupa.

duta pulsa

 

Latest GSM News - New Phones

BerryReview.com

New GSM

Tips trick servis ponsel

QUANTUM KEMIRI Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template